HTML5 adalah bahasa inti dari World Wide Web, setiap halaman website yang kita browsing lewat internet ditampilkan lewat bahasa HTML dan seiring waktu bahasa HTML mengalami perkembangan yang sampai saat ini telah memiliki versi terbaru yaitu HTML versi 5 atau yang biasa disebut dengan HTML5.
Didalam blog ini akan dibahas mengenai perbedaan mendasar antara HTML versi sebelumnya dengan HTML5 ini dan pengaruhnya terhadap pengguna internet maupun para developer website.
Mengapa HTML5 ?
Saat ini kita tidak hanya bisa browsing konten website melalui PC (Personal Computer) banyak diantara kita yang beralih mengakses konten website melalui mobile device seperti smart phone, internet browser berkembang dari waktu ke waktu agar bisa mendukung setiap aplikasi dan perangkat yang berkembang dipasaran, namum perlu adanya suatu standarlisasi agar browser masa kini tetap bisa kompetible dengan aplikasi-aplikasi yang berkembang pesat.
Pernahkah anda mengalami kondisi dimana website yang memiliki konten video tidak dapat diakses atau diputar saat menggunakan browser lewat smartphone ? dan pesan yang anda terima adalah bahwa browser anda tidak memiliki aplikasi Flash dan harus menginstall aplikasinya terlebih dahulu ?
Kondisi tersebut terjadi karena syarat untuk memutar konten video lewat browser adalah anda harus menginstall aplikasi pendukung, mayoritas browser versi terbaru telah secara otomatis menginstall aplikasi ini pada browser anda tetapi tetap saja ada browser tertentu yang tidak secara otomatis menyertakan aplikasi tersebut.
Salah satu keunggulan HTML5 adalah menjadikan video tag & audio tag sebagai bagian dari spesifikasi dasar HTML, sehingga file video dapat ditayangkan tanpa harus memasang aplikasi tambahan yang umumnya kita pakai adalah FLASH dari Macromedia.
Bedanya adalah HTML adalah open source dimana semua orang dapat memakainya dan memilikinya dan FLASH adalah milik Adobe Marcormedia, HTML5 banyak mengembangkan fitur-fitur yang tadinya hanya bisa dilakukan aplikasi FLASH, beriktu ini beberapa daftar tentang perbedaan HTML5 dengan FLASH dan pengaruh HTML5 terhadap perkembangan website kedepannya.
Walaupun saat ini tidak semua browser mendukung tag HTML5, tetapi itu hanyalah masalah waktu apalagi hampir semua browser mobile sudah mendukung HTML5, karena dianggap dapat bekerja dengan baik dihapir semua jenis devices dan OS.